
Berfungsi Sebagai Paru-paru Kota, Luas Kawasan Hutan Kota Bonawang Bakal Ditambah
08:38:35 2018-08-30 WITA | 445Kotamobagu—Dinilai penting sebagai paru-paru kota, luas kawasan Hutan Kota Bonawang yang terletak di kelurahan Mongkonai Barat Kecamatan Kotamobagu Barat direncanakan akan ditambah Pemerintah Kota (Pemkot) melalui dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Kotamobagu.
“Hutan Kota memang menjadi paru-paru kotamobagu, untuk itu perlu di perluas kembali dari empat hertar sebelumnya menjadi lima hektar,” ujar Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Nasrun Gilalom melalui Kepala Bidang Tata lingkungan Subandi Paputungan, Kamis (30/8).
Dengan demikian lanjut Subandi, rencana perluasan kawasan hutan kota tentunya akan menyentuh lahan warga disekitar untuk dibebaskan melalui ganti rugi. “Ada lahan perkebunan warga yang sudah ditawarkan, itu sekitar Rp 125 juta. Nah, itu yang akan kami kaji dulu yang jelas akan ada perluasan,” terangnya.
Ditambahkan, selain perluasan kawasan, Pemkot Juga bakal menambah fasilitas di hutan kota guna menunjang dan menarik para wisatawan yang datang. “Fasilitas lainnya kami sudah tambah seperti WC umum dan akses jalan, tinggal rencananya kami akan membuat wilayah kebun binatang agar lebih menarik para wisatawan,” imbuhnya.(Admin_DiskominfoKK)
-
Wali Kota Kotamobagu dan Bupat..
Jakarta - Wali Kota Kotamobagu, dr. Wenny G... -
Wakil Wali Kota Kotamobagu Pim..
Kotamobagu - Wakil Wali Kota Kotamobagu, Re... -
Wali Kota Kotamobagu dan Bupat..
Jakarta - Dalam langkah strategis untuk mem...