.jpg)
Pendaftaran Sewa Lapak Pasar Senggol Dibuka
11:51:30 2018-06-01 WITA | 595Kotamobagu—Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop-UKM) Kotamobagu, mulai membuka pendaftaran penyewaan lapak pasar senggol di Desa Poyowa Kecil kecamatan Kotamobagu selatan.
Tak tanggung-tanggung, guna membantu masyarakat Kotamobagu dan sekitarnya dalam memenuhi kebutuhan jelang Idul Fitri nanti, pemerintah menyiapkan sedikitnya 400 lapak penjual.
Dijumpai Jumat (1/6) Kepala Disperindagkop-UKM Kotamobagu, Herman Aray mengatakan bahwa pendaftaran penyewaan lapak mulai dibuka hari ini, hingga dua hari kedepan.
“Pendaftarannya kita buka hari ini, jumlah lapak yang disediakan sebanyak 400 lapak.Perlapaknya di sewakan sebesar Rp275 ribu,” ujar Herman.
Dikatakan, untuk pembagian pedagang hanya dibolehkan menyewa 2 lapak saja, jika ditemukan adanya pedagang yang menyewa lebih dari itu, maka pihaknya akan memberikan sanksi hingga pembatalan sewa.
“Satu pedagang dibolehkan menyewa dua lapak saja. Jika ditemukan lebih dari itu maka kita akan memerikan sanksi, kalau perlu sewanya kita batalkan,” tekannya.(Admin_DiskominfoKK)
-
Wali Kota Kotamobagu dan Bupat..
Jakarta - Wali Kota Kotamobagu, dr. Wenny G... -
Wakil Wali Kota Kotamobagu Pim..
Kotamobagu - Wakil Wali Kota Kotamobagu, Re... -
Wali Kota Kotamobagu dan Bupat..
Jakarta - Dalam langkah strategis untuk mem...