
Wali Kota Kotamobagu Dampingi Gubernur Sulawesi Utara Hadiri Ansor Ramadhan Expo 1446 Hijriah
12:06:19 2025-03-17 WITA | 32Kotamobagu - Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib., Sp.M., bersama dengan Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen. TNI (Purn) Yulius Selvanus., S.E., menghadiri kegiatan Ansor Ramadhan Expo 1446 Hijriah yang digelar di halaman Kampus UDK, Kota Kotamobagu, pada Sabtu malam, 15 Maret 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wadah bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk memperkenalkan produk mereka serta mendukung perekonomian daerah.
Dalam sambutannya, Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib, menyampaikan rasa terima kasih kepada Gubernur Sulawesi Utara beserta rombongan yang telah hadir pada acara tersebut. "Pertama-tama, saya ingin menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Bapak Gubernur Sulawesi Utara, Forkopimda Sulawesi Utara, dan seluruh rombongan, yang pada malam ini hadir pada kegiatan ini. Atas nama pribadi, keluarga besar Ansor, Pemerintah Kota Kotamobagu, dan seluruh masyarakat Kota Kotamobagu, kami menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya dan rasa hormat kami yang setinggi-tingginya," ujar dr. Weny. Ia juga mengucapkan selamat datang kepada Bapak Gubernur dan rombongan yang hadir pada malam tersebut.
Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen. TNI (Purn) Yulius Selvanus., S.E., dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasi kepada PW GP Ansor Sulawesi Utara atas penyelenggaraan acara ini. "Saya menyampaikan terima kasih kepada PW GP Ansor Sulawesi Utara atas dilaksanakannya kegiatan UMKM seperti ini, yang sangat bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya. Gubernur Yulius Selvanus menambahkan bahwa kegiatan ini sangat penting dalam mendukung peningkatan ekonomi daerah, khususnya di Kota Kotamobagu dan sekitarnya.
“Kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan, dimana saudara-saudara kita yang bergerak di UMKM, memiliki tempat untuk memasarkan produk mereka, meningkatkan pendapatan, dan memperluas usaha mereka. Saya berharap dengan kegiatan ini, UMKM semakin berkembang dan maju," lanjut Gubernur Yulius.
Selain itu, dalam acara tersebut juga dilaksanakan penyerahan hadiah bagi para pemenang lomba busana Muslim dan puisi religi yang digelar oleh panitia pelaksana Ansor Ramadhan Expo 1446 Hijriah. Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang untuk memperkenalkan produk UMKM, tetapi juga sebagai ajang kreativitas masyarakat dalam bidang seni dan budaya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat penting, antara lain Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Utara, Ny. Anik Yulius Selvanus., Danrem 131/Santiago, Brigjen. TNI. Martin Susilo Martopo Turnip., S.H., M.H., para anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Bupati Bolaang Mongondow, Yusra Alhabsy., S.E, Wakil Wali Kota Kotamobagu, Rendy Virgiawan Mangkat., S.H., M.H., Sekertaris Provinsi Sulawesi Utara, Steve. H.A. Kepel., S.T., M.Si., Ketua DPRD Kota Kotamobagu, Adrianus Mokoginta., S.E., Wakil Ketua DPRD Kota Kotamobagu, Jusra. D. Mokolanot., S.Ag., M.Si., para Anggota DPRD Kota Kotamobagu, Dandim 1303 Bolaang Mongondow., Letkol. Inf. Fahmil Harris., S.I.P, Kapolres Kotamobagu, AKBP. Irwanto., S.I.K., M.H., Ketua TP PKK Kota Kotamobagu, Ny. Rindah Gaib Mokoginta, S.E., M.Ec.Dev, Istri Wakil Wali Kota Kotamobagu , Ny. Resty. A. Mangkat Somba., S.Sos., M.H., mantan anggota DPR – RI, Aditya Anugrah Moha., S.Ked., para pejabat dilingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, para pimpinan Instansi Vertikal, Sekertaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, S.H., M.E., para Asisten serta para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu. (AdminKominfoKK)
-
Kunjungan Kerja Gubernur Sulaw..
Kotamobagu - Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny... -
Wali Kota Kotamobagu Dampingi ..
Kotamobagu - Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny... -
Wakil Wali Kota Kotamobagu Imb..
Kotamobagu - Wakil Wali Kota Kotamobagu, Re...